Alfi'S Expressions

Happy to share my feelings

Pattani, Thailand – TSJA Hari Ketujuh

Walaupun dibayang-bayangi kondisi keamanan yang kurang kondusif, kami sampai juga di Pattani jam 16.15 waktu Thailand (sama dengan Waktu Indonesia Barat/WIB)

Persiapan

Menu pagi ini: nasi, ikan selar kuah pindang, sayur kangkung, teh tarik. Upacara pemberangkatan pagi ini dilakukan agak siang dari biasanya, jam 05:58, sesuai arahan pihak keamanan setempat bahwa kami diminta berangkat ketika sudah terang. Lumayan juga etape hari ini, diperkirakan jarak yang akan ditempuh 165 km.

Perjalanan

Berbeda dengan kondisi ketika kami berada di Malaysia, pengawalan selama perjalanan di sini dilakukan oleh polisi dan tentara. Kami diarahkan melewati jalan-jalan yang dinilai aman, walaupun untuk itu jarak yang ditempuh bertambah jauh sedikit.

Setiap beberapa kilometer terdapat pos-pos penjagaan tentara dalam kondisi siap tempur, dibentengi karung-karung pasir dan setengah badan jalan ditutup pagar kawat berduri. Walaupun berwajah serius tapi mereka tetap ramah, tersenyum, dan membalas sapaan dan salam kami ketika melewati mereka.

Image Hosted by ImageShack.us

Kalau di etape-etape sebelumnya ada saja peserta yang keluar barisan untuk buang air kecil, pada etape ini semua peserta kompak untuk selalu berada dalam barisan, sabar menunggu tiba di tempat istirahat untuk buang air.

Kondisi jalan pada etape ini datar dan mulus, cuaca cerah berawan dan cukup panas.
Perhentian pertama kami di sebuah sekolah rendah, Ban Lubodee Yae School. Sekolah belum mulai saat itu, jadi baru beberapa anak sekolah saja yang sudah datang. Sangat sedikit kosakata Melayu mereka, jadi komunikasi kami cukup terbata-bata. Tapi, mereka umumnya senang kami singgahi.

Perhentian kedua kami di pom bensin Tun Sai dan kemudian perhentian ketiga di Ban Cha Bapa. Perhentian yang sangat berkesan adalah ketika kami disambut oleh masyarakat Kampung Barahom, Pattani jam 14:02. Begitu sampai di sana, kami dielu-elukan oleh ratusan penduduk yang berpakaian rapi dan berdandan, seperti berdandan ketika Lebaran (Idul Fithri), baik ibu-ibu maupun bapak-bapak dan anak-anak, dimulai dari barisan siswa Banparek School. Kelihatannya seluruh penduduk kampung keluar semua mneyambut kami.

Turun dari sepeda, kami dikalungkan rangkaian bunga melati dan beberapa bunga lainnya, diberi air mineral botol dingin, serta tissu handuk basah dalam sachet. Sepeda pun langsung dibawa oleh penduduk untuk diparkirkan. Kami dibawa ke sebuah lapangan yang sudah disiapkan tenda dan kursi. Di tenda, kami dipersilakan duduk sambil menonton persembahan tarian remaja Kampung Barahom, yang mirip-mirip tari Saman, Aceh. Menurut kepala kampung, tarian itu bercerita tentang ekspedisi jelajah ASEAN yang kami lakukan ini.

Image Hosted by ImageShack.us

Adapun atur cara penyambutan:

1. Sambutan ketua jelajah: Ust. Abdul Halim.
2. Sambutan menteri kampung: En. Wan Husein b. Usman yang menyampaikan bahwa kampung ini merupakan cikal bakal daerah Pattani. Inilah sambutan terbaik yang bisa kami berikan.
3. Sambutan Tok Penghulu: En. Razali.
4. Pemberian cendera hati dari Ust. Abdul Halim kepada En. Wan Husein dan En. Razali.
5. Penanaman 5 pohon Bunga Tanjung.

Image Hosted by ImageShack.us

Setelah itu, seluruh peserta dijamu berbagai macam hidangan, kue-muih khas Pattani. Salah satu kue disebut Buah Ulu, buah yang tidak ada pohonnya kata masyarakat di sana. Ternyata, kalau di Indonesia namanya kue bolu. Sedangkan di Malaysia, kue baulu.

Image Hosted by ImageShack.us

Sebelum pulang, kami berfoto bersama dengan masyarakat. Saya perhatikan ada dua wanita yang menjadi pusat perhatian di acara penyambutan ini, satu sudah agak berumur dan satunya lagi masih muda. Wajah dan dandanan mereka cukup eye catching sehingga beberapa pesepeda laki-laki dengan berbagai caranya berusaha berfoto bersama mereka. Nih dia foto mereka.

>Image Hosted by ImageShack.us

Image Hosted by ImageShack.us

Ayo, ingat istri di rumah !

Usai seluruh acara kembali kami meneruskan perjalanan ke kota Pattani. Asyik juga perjalanan etape ini, walaupun jaraknya cukup jauh tapi karena banyak istirahat ditambah lagi mendapat sambutan yang begitu meriah dari masyarakat, rasanya tidak terlalu melelahkan.

Image Hosted by ImageShack.us

Tiba di Tujuan

Tiba di CS Pattani Hotel jam 16:04, melakukan upacara penutupan etape seperti biasa kemudian istirahat. Kebetulan ketika kami sampai di hotel, beberapa anak sekolah yang baru saja tampil menari tradisional Thailand sedang hendak pulang. Jadilah mereka sasaran empuk bagi para turis bersepeda ini untuk diajak berfoto bersama. Yah, untuk bukti kalau kita sudah pernah ke Thailand. Mau lihat juga fotonya ?

Image Hosted by ImageShack.us

Menu malam kali ini, coba tebak apa ? Ya Anda benar ! Lagi-lagi ikan selar kuah pindang (Tidak disangka, ternyata masakan ini ada juga di Thailand), sayur kangkung rebus, telur asin, pisang dan manisan selasih.

Di Pattani ini kami masih belum bisa jalan-jalan keluar, karena masih rawan, hari ini saja ada beberapa bom yang meledak di kota ini. Mau masuk ke hotel saja, kami harus melewati metal detector seperti di bandara. Dan anehnya, sinyal handphone ada tapi tidak bisa akses, network search melulu selama di dalam hotel. Mungkin, pihak keamanan takut sinyal handphone dijadikan pemicu bom. Alhasil, malam itu komunikasi ke dunia luar putus untuk sementara.

Mau internetan juga bingung nih, soalnya tarifnya 200 Baht perjam (hampir Rp 60.000). Tapi, emang benar tuh Law of Attraction, ketika kita ingin dan fokus dengan penuh perasaan maka keinginan kita itu mudah terwujud. Tidak disangka, ternyata ketua jelajah, Ust. Abdul Halim baru saja menyewa internet tapi baru sekitar setengah jam sudah selesai, daripada mubazir ditawarkan ke saya untuk memakai sampai kuotanya habis. Lumayan, setengah jam bisa buat update blog dan baca email.

Fasilitas hotel ini cukup lengkap: kolam renang, sauna, fitness center, gratis. Ust. Arif Yosodipuro dan Ust. Djarot sempat menikmati berenang dan bersauna sejenak. Saya sih hanya mencoba saunanya saja, sudah kemalaman mau berenang.

Image Hosted by ImageShack.us

RSS 2.0 | Trackback | Comment


Leave a Reply

XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>