Alfi'S Expressions

Happy to share my feelings

Subang, Malaysia – TSJA Hari Ketigabelas

Hari ketigabelas, mudah-mudahan bukan hari sial seperti kebanyakan kepercayaan orang, kami menuju Subang, Selangor, Malaysia.

Persiapan dan Perjalanan

Pemberangkatan pagi ini dari Teluk Intan, dilepas oleh Tn. Hj. Amran b. Khalid. Kami start jam 05:48. Perjalanan cukup jauh kali ini, 150 km, sampai-sampai harus 4 kali beristirahat. Istirahat keempat dilakukan di kolong jalan raya Guthrie Highway, Sg. Buloh.

Image Hosted by ImageShack.us

Ketika sudah masuk daerah Subang sekalipun ternyata perjalanan ke tempat penginapan masih lumayan jauh. Justru ketika sudah mendekati penginapan banyak jalan yang sedang diperbaiki, membuat bokong terasa lecet karena sudah lemas dipakai duduk 150 km, ditambah lagi berguncang-guncang karena jalan rusak.

Image Hosted by ImageShack.us

 

Recording Etape XIII:

Image Hosted by ImageShack.us

Akhirnya, walaupun tampaknya tidak akan sampai-sampai, sampai juga di Lembaga Hevea Malaysia Subang, Selangor. Ini adalah lembaga yang mengurus penelitian tentang karet, Rubber Research Institute (RRI). Kami disambut oleh pimpinan lembaga tersebut, Dr. M. Akbar b. Md. Said, Timbalan Ketua Pengarah Lembaga Getah Malaysia, H. Basri, Ichsan b. Mashur, dan Puan Haliza Abd Hamid, rektor.

Image Hosted by ImageShack.us

Berbeda dengan etape sebelumnya, penyambutan dan penanaman pohon kali ini dilakukan langsung ketika kami tiba di tempat penginapan dengan aturcara:

1. Sambutan ketua jelajah
2. Alu-aluan dari Dr. M. Akbar b. Md. Said
3. Pemberian cinderahati dari ketua jelajah ke Dr. M. Akbar b. Md. Said
4. Foto bersama
5. Penanaman pohon Asam Jawa (tamarindus indica) sebanyak 5 batang.

Image Hosted by ImageShack.us

Kami menginap di penginapan yang biasa digunakan untuk diklat lembaga getah ini. Makan malam di restoran lantai 1 dengan menu: sup daging, capcay, telur asin, buah pepaya, milo hangat.
Malamnya rombongan ASSA dari Indonesia sejumlah 18 orang berkunjung ke sesepuh ACT di Klang, Selangor.

Maunya sih, malam itu jalan-jalan ke KL, paling tidak berfoto di Petronas atau Twin Tower. Tapi panitia setempat sudah tidur. Yah, tidak jadi deh punya kenangan berfoto di KL.

RSS 2.0 | Trackback | Comment


One Response to “Subang, Malaysia – TSJA Hari Ketigabelas”


  1. Lho … emang AbiSilmi gak ikut ya?
    Menurut Abi Silmi, angka 13 itu di Barat disebut angka sial krn itu angka kemenangan untuk Islam … makanya kubah Rahmatan Lil Alamin ada 13 buah … 🙂

Leave a Reply

XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>