Alfi'S Expressions

Happy to share my feelings

Taiping, Malaysia – TSJA Hari Kesebelas

Taiping, sebuah kota peninggalan British di Negeri Perak, Malaysia merupakan destinasi perjalanan kami di hari kesebelas.

Persiapan dan Perjalanan

Setelah makan pagi dengan menu: ikan sepat pekasam, telur asin, tenggiri, bayam dan kangkung, kami bersiap-siap di tempat upacara jam 05.30. Berangkat jam 06.11.

Perjalanan yang menempuh jarak 134 km ini kami tempuh dengan kecepatan lebih tinggi dari sebelumnya, mungkin ketua jelajah ingin kami semua sudah sampai di penginapan sebelum waktu shalat Jum’at tiba, sekitar jam 14:00.

Image Hosted by ImageShack.us

Benar saja, hanya beristirahat dua kali, kami tiba di Casuarina Inn Taiping, Perak jam 13:08. Ketua jelajah memberi kami pilihan, akan mengikuti shalat Jum’at di masjid sekitar penginapan atau shalat Zhuhur di kamar, mengingat kami adalah musafir.

Recording Etape XI:

Image Hosted by ImageShack.us

Taiping ini adalah salah satu kota peninggalan British. Terasa sekali bedanya dengan kota-kota sebelumnya. Di Taiping jalan-jalan selalu dinaungi pohon-pohon besar, bahkan ada pohon yang lingkarannya tidak bisa dipeluk dua orang dewasa. Sedangkan, jalan-jalan yang dibuat orang Melayu jarang sekali dinaungi pohon-pohon. Gersang.

Acara Penyambutan

Penyambutan dilakukan jam 17:00 oleh YB. Dato’ Hj. Rusli b. Husein, Ahli Dewan Undangan Negeri (ADUN) kawasan Trong (DPRD) dengan aturcara:

1. Doa’
2. Sambutan ketua jelajah
3. Ucapan ADUN kawasan Trong
4. Penyampaian cinderahati
5. Penanaman pohon 5 batang: Meranti pipit, Meranti tembaga, Kapur, Paya Indonesia, Kembang semangkuk
6. Foto bersama
7. Kue muih

Image Hosted by ImageShack.us

Kami makan malam dengan menu: ikan tongkol, telur dadar, telur asin, sup daging, ketimun, dan sambal. Yah lumayan, ada perubahan menu.

Makan paginya: tongkol kuah pindang, cah kangkung, milo hangat.

RSS 2.0 | Trackback | Comment


Leave a Reply

XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>