Alfi'S Expressions

Happy to share my feelings

Sharing Internet Speedy di Rumah

Di desa saya, Haurkolot (Kec. Haurgeulis – Indramayu) bulan ini ada promosi Telkomspeedy untuk keluarga guru atau keluarga yang mempunyai anak SD. Lumayanlah, untuk paket Socialia unlimited yang harga normalnya Rp 195.000 perbulan dikorting 50% selama 6 bulan dengan gratis modem ADSL2 jika berlangganan selama 6 bulan masa promosi, jika tidak sampai 6 bulan modem diambil kembali oleh Telkom.

Pucuk dicinta ulam tiba, saya sudah mengajukan pemasangan sambungan telepon 6 bulan lalu untuk rumah baru saya, tapi belum ditanggapi. Jangankan dipasang, di-survey saja tidak. Siapa tahu dengan mengajukan Speedy, jalur telepon langsung tersambung. Benar saja, hanya dalam waktu 1 hari sejak kontrak berlangganan Speedy, rumah saya sudah mempunyai jalur telepon dengan biaya pasang baru hanya Rp 50.000, ditambah biaya setup Speedy dan lain-lain total Rp 125.000.

Modem ADSL2 merk TP Link yang diberikan Telkom mempunyai sambungan ke komputer berupa USB atau LAN. Sayangnya port LAN-nya hanya satu sedangkan di rumah ada 1 komputer desktop dan 2 laptop, bagaimana nih agar semua bisa mengakses Internet dengan Speedy? Pilihan saya jatuh pada wireless router linksys WRT160N yang mempunyai 4 port LAN dan WiFi. Saya tidak mengganti modem ADSL2 dari Telkom dengan wireless ADSL2 modem karena sayang juga, lebih baik saya tambahkan saja wireless router.

Router Linksys + Modem ADSL2 TP Link

Untuk menyambungkan semuanya port LAN dari modem ADSL2 dihubungkan ke port Internet Linksys, kemudian port LAN Linksys dihubungkan ke port LAN komputer. Harusnya, komputer sudah bisa terhubung ke Internet. Tapi, kok tidak bisa ya?

Ternyata wireless router Linksys dan modem ADSL2 secara default sudah memiliki IP adress statik yang sama: 192.168.1.1, pantas saja komputer tidak bisa terhubung ke Internet. Salah satu IP address mereka harus diganti. Karena modem ADSL2 sudah diset oleh petugas Telkom, saya lebih baik tidak mengutak-atik konfigurasi moden tersebut, wireless router saja yang saya ubah.

Untuk mengakses modem maupun router, kita gunakan web browser dengan alamat: http://192.168.1.1, ketika muncul jendela autentikasi, masukkan username: admin dan password: admin. Saya ganti IP address router dengan 192.168.0.1, jadi alamat jaringan modem dengan LAN router berbeda mengingat subnet mask-nya 255.255.255.0. Setelah IP address router Linksys diubah, otomatis halaman konfigurasi router di web akan tertutup dan kita harus mengetikkan alamat barunya jika masih ingin mengatur konfigurasi lainnya.

Sekarang, komputer sudah mendapat IP address dari router dan bisa terhubung dengan Internet. Laptop-laptop pun sudah bisa mengakses WiFi dari router dan terhubung ke Internet. Lumayan juga, walaupun diakses 3 komputer sekaligus kecepatan Speedy paket Socialia ini cukup cepat, kecuali pada jam-jam sibuk yaitu antara jam 17:00 hingga 20:00 malam.

Komputer + Router + Modem

RSS 2.0 | Trackback | Comment


2 Responses to “Sharing Internet Speedy di Rumah”


  1. […] rumah atau kantor saya menggunakan Telkomspeedy atau Telkom Astinet sehingga mudah sekali membuat sharing Internet ke beberapa […]


  2. wah! jadi tertarik pake paket Socialia unlimited speedy, trims infonya kang!

Leave a Reply

XHTML: You can use these tags: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>